GRESIK – Sebanyak 21 aparat gabungan terdiri dari TNI – Polri dan Satpol PP mulai melakukan penyekatan pemudik yang melintasi wilayah Gresik. Salah satunya dekat Exit Tol Kebomas, Jalan Raya Dr Wahidin Sudirohudoso.
Satu persatu kendaraan yang melintas diperiksa. Mulai identitas penumpang, surat kendaraan hingga tujuannya mereka. Banyak ditemukan kendaraan asal luar daerah yang masuk Gresik.
“Mereka bukan mudik, tapi tempat kerjanya memang di Gresik. Kami langsung sarankan agar membuat surat keterangan dari perusahaan/instansi terkait,” kata Kanit Patroli Satlantas Polres Gresik, Iptu Darwoyo, Minggu (5/4/2021).
Darwoyo menjelaskan, penyekatan pemudik akan dilakukan dua kali dalam sehari. Yakni, pagi dan malam hari. Teknis pemeriksaan mulai identitas, kelengkapan surat hingga tujuan.
“Kalau ada yang diketahui mudik, kami langsung minta untuk putar balik kendaraannya,” ungkap perwira dua balok di pundak tersebut.
Pihaknya berharap, larangan mudik dari pemerintah dilakukan oleh seluruh masyarakat. Hal itu untuk mencegah penyebaran Covid-19. Protokol kesehatan harus tetap dilakukan.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Syaifuddin Anam |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi