GRESIK - Seorang pekerja CV Surabaya Honeycomb tewas terkena pisau pemotong karton. Pecahan pisau itu mengenai dada korban.
Informasi yang dihimpun, korban diketahui bernama M Aziz Romli (22), warga Desa Sumberame, Kecamatan Wringinanom.
Korban baru dua bulan bekerja di perusahaan itu. Dia bekerja di bagian pemotongan karton honeycomb.
Kapolsek Wringinanom AKP Cristian membenarkan kejadian tersebut. Korban bekerja mulai pukul 08.30 WIB di bagian pemotongan karton.
Tiba-tiba, pisau pemotong karton itu pecah mengenai dada Romli hingga dirinya terjatuh. Rekan korban yang mengetahui kejadian itu bergegas memberikan pertolongan.
"Korban dilarikan ke RS Anwar Medika Sidoarjo dan diketahui sudah meninggal dunia," ujarnya, Kamis (3/12/2020).
Disebutkan, kecelakaan kerja itu terjadi pekan lalu. Tepatnya Sabtu (28/11/2020). Anggota sudah mendatangi tempat kejadian perkara. Sejumlah saksi juga telah diperiksa.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Syaifuddin Anam |
Editor | : |
Komentar & Reaksi